Berawal dari MySpace, nama Owl City melambung kala dia juga mengeluarkan album pertamanya 'Maybe I'm Dreaming' di tahun 2008. Seorang komposer serta penyanyi yang bagus dalam mengemas musik techno diiringi suara yang khas, serta lirik yang membuat imajinasi kita bermain. Itulah Owl City, band yang digawangi oleh satu orang Adam Young.
Memasuki tahun 2012, Owl City mengeluarkan album ke-empatnya. Ketiga album terdahulunya Maybe I'm Dreaming (2008), Ocean Eyes (2009), All Things Bright and Beautiful (2011) membuat beberapa lagunya menjadi hits dan disukai pendengar musik, seperti 'Fireflies', 'Saltwater Room', 'Deer in The Headlights', 'Vanilla Twilight', 'Hello Seattle', 'To The Sky', 'Umbrella Beach', 'Alligator Sky', dan masih banyak lagu yang patut didenger.
Selain lagu yang saya suka, konsep album dari Owl City-pun begitu apik. Seperti album ke-empatnya yang akan direncanakan release pertengahan tahun ini The Midsummer Station. Lagu yang masih betema sama dengan ciri khas Owl City masih terpaut disini, tetapi kali ini Owl City nge-gandeng penyanyi Carly Rae Jepsen di single 'Good Time', ada juga Mark Hoppus (Blink-182) menyumbang kan suaranya di single 'Dementia'.
Cover album baru Owl City, The Midsummer Station
Pertama liat, kata yang terlintas adalah 'WOW'. Ide Owl City gk bakalan mati, cover albumnya menarik maata dan membayangkan 'apa ada sebuah perumahan seperti itu?' 'paus serta lautan yang biru dan perumahan yang tenang'. Itulah Owl City, sang kreator Adam Young selalu memiliki imajinasi yang bikin saya kagum.
ps : Good day was release, hear it! Can't wait :D
Good Time kalee bukan good day :D
BalasHapussudah di koreksi lagi.
BalasHapusterima kasih